Program Studi Manajemen Informatika – D3

Jurusan D3

Program Studi Manajemen Informatika-D3 AMIK Universal Medan fokus pada dua bidang keahlian yaitu:

1. Sistem Informasi Manajemen dan Bisnis (SIMB)

terdapat 5 kompetensi utama yang akan dimiliki oleh para mahasiswa dan sangat dibutuhkan banyak perusahaan bila memilih bidang ini, yaitu: Sistem Administrasi dan Operasional, Sistem Pelaporan Manajemen, Sistem Pencarian, Sistem Database, dan Manajemen Data. SIMB in menggabungkan berbagai sistem utama yang ada di perusahaan, antara lain: Executive Information System Marketing Information System, Business Intelligence System, Customer Relationship Management System, Sales Force Automation System, Transaction Processing System, Knowledge Management System, Financial Accounting System, Human Resource Management System, dan Supply Chain Management System

2. Desain Grafis dan Animasi

terdapat 3 kompetensi utama yang akan dimiliki oleh para mahasiswa dan sangat dibutuhkan banyak perusahaan bila memilih bidang ini, yaitu:

  1. Desain Grafis 2 dimensi : desain grafis yang terlihat tidak timbul (kurang terlihat nyata), contohnya spanduk berisi tulisan biasa, tulisan biasa yang tertulis pada bidang apapun, gambar persegi, gambar lingkaran, dil.
  2. Desain Grafis 3 dimensi : desain grafis yang terlihat timbul (terlihat nyata), contohnya spanduk dengan gambar foto nyata, gambar atau tulisan yang nampak timbul, gambar balok, kubus, bola, dil.
  3. Desain Grafis Multimedia : desain grafis yang bisa dinikmati oleh beberapa indera, seperti penglihatan sekaligus suara, contoh desain grafis multimedia lama adalah wayang kulit ketika dimainkan, contoh desain grafis multimedia terbaru adalah film kartun atau film animasi.

Terakreditasi - BAIK- oleh BAN PT

Syarat Calon Mahasiswa Baru:
Lulusan SMA, Madrasah Aliyah (MA), SMK, dan Kejar Paket C baik Negeri maupun Swasta semua jurusan & semua angkatan

Program Studi Manajemen Informatika-D3

BEBERAPA DAFTAR MATAKULIAH

  • Pengantar Sistem Informasi
  • Pengantar Manajemen
  • Struktur Data
  • E Bisnis
  • Manajemen Sistem Informasi
  • Matematika
  • Aplikasi Manajemen Perkantoran
  • Bahasa Inggris
  • Organisasi dan Sistem Komputer
  • Pengantar Bisnis
  • Teori dan Perilaku Organisasi
  • Basis Data
  • Sistem Multimedia
  • Pemrograman Web
  • Perencanaan Sistem Informasi
  • Bahasa Inggris Komputer
  • Matematika Diskrit
  • Jaringan Komputer
  • Sistem Informasi Nirkabel
  • Pemrograman Berorientasi Objek
  • Sistem Penunjang Keputusan
  • Animasi
  • Disain Grafis
  • Komputerisai Akuntansi
  • Dasar Akuntansi
  • Algoritma dan Pemrograman
  • Training Penggunaan Software Pengolah Gambar & Foto, Desain Website, Desain Multimedia / AudioVisual, dan Desain Grafis 3 Dimensi

Program Studi Manajemen Informatika-D3

Karir Pekerjaan

Pegawai Negeri Sipil (PNS), Data Analyst, IT Support, E-Commerce Specialist, Account Representative, Bisnis Analyst, Computer Operator, Online Transaction Processing Analyst, Programmer, Desainer dan Multimedia di berbagai perusahaan swasta nasional maupun multinasional

Pendaftaran Bisa Melalui Whatsapp (WA), Website, atau Langsung ke Kampus AMIK Universal Medan
Contact Person HP/WA: 0812 6256 0575 (Sir. Ganda)

Testimoni

MAHASISWA PESERTA KAMPUS MENGAJAR BATCH 5 DAN 6

"Seluruh Mahasiswa di atas dapat dihubungi oleh para calon pendaftar untuk memastikan bahwa kualitas dan mutu pelayanan AMIK Universal Medan sangat baik dan selalu mengutamakan kepentingan peningkatan mutu mahasiswa"